RAMADHAN DI SLB PGRI NANGGULAN 1440 H

Bismillah was shalatu was salamu ‘ala rasulillah, amma ba’du,


Gambar 1. Kaijan rutin selepas sholat duha
Ramadan telah tiba, bulan istimewa bagi umat muslim beriman di seluruh dunia. Bulan ini termasuk bulan istimewa dari 12 bulan lainnya, karena didalamnya terdapat banyak fadhilah (keutamaan). Dalam sebuah hadist, Rasulullah bersabda bahwa pada bulan Ramadan pintu surga dibuka, pintu neraka ditutup dan setan-setan dibelenggu. Setiap muslim diwajibkan berpuasa pada bulan ini, sebagaimana  yang telah tertulis didalam QS. Al-Baqarah ayat 183.
"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa". Dijelaskan pula dalam QS.Al-Baqarah tersebut ketentuan-ketentuan menjalankan puasa.

 
Gambar 2. Tadarus bersama setelah melakukan sholat Duha Jama'ah

Pada bulan Ramadan ini  amalan sunnah dapat bernilai wajib dan amalan wajib akan dilipatgandakan pahalanya, masyaAllah. Terdapat banyak lagi keutamaan di bulan Ramadan, sayang sekali jika kita melalui bulan Ramadan dengan biasa saja.


Gambar 3. Pembimbingan Wudhu kepada peserta didik


Diantara beberapa keutamaan lainnya, Ramadan merupakan bulan penuh keberkahan, terdapat malam Lailatul Qadar di dalamnya dan bulan di mana diturunkannya Al Quran. Dari keutaman dan kemuliaan ini, jangan sampai kita hanya mendapat rasa lapar sehingga Ramadan terlewat begitu saja tanpa memperoleh pahala yang maksimal. 

Gambar 4. Pelaksanaan Sholat Duha


Bulan suci Ramadhan merupakan kesempatan bagi setiap hamba Allah untuk lebih meningkatkan ketakwaan. Maka dari itu kegiatan pembelajaran yang ada di SLB PGRI NANGGULAN pada bulan ramadhan ini disisipi dengan kegiatan kerohanian sesuai dengan keyakinan dari peserta didik, dikarenakan bulan ini memiliki beberapa keutamaan atau manfaat, dan kegiatannya seperti yang tertera pada gambar diatas.

Semoga dengan adanya pelaksanaan peningkatan kerohanian yang disisipkan setelah kegiatan pembelajaran seperti biasa  di SLB PGRI NANGGULAN bagi peserta didik diharapkan dapat :
  1. Meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan peserta didik tentang ajaran agama Islam sehingga menjadi manusia muslim yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT. serta berakhlak mulia dalam kehidupan pribadi, bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara ;
  2. Memperdalam, memantapkan, dan meningkatkan penghayatan ajaran agama Islam khususnya tentang keimanan, ibadah, akhlak, dan Al quran ;
  3. Menerapkan dan mengamalkan ajaran Islam dam kehidupan sehari-hari dalam rangka membentuk mental spiritual yang tangguh, kokoh, dan mampu menghadapi tantangan-tantangan negatif, baik yang datang dari dirinya pribadi maupun dari luar dirinya.
 dBismillah was shalatu was salamu ‘ala rasulillah, amma ba’du,

Read more https://konsultasisyariah.com/22912-mengapa-dinamakan-bulan-ramadhan.html
Bismillah was shalatu was salamu ‘ala rasulillah, amma ba’du,

Read more https://konsultasisyariah.com/22912-mengapa-dinamakan-bulan-ramadhan.html
 
 
`1q2 3N3ismillah was shalatu was salamu ‘ala rasulillah, amma ba’du,

Read more https://konsultasisyariah.com/22912-mengapa-dinamakan-bulan-ramadhan.html
Bismillah was shalatu was salamu ‘ala rasulillah, amma ba’du,

Read more https://konsultasisyariah.com/22912-mengapa-dinamakan-bulan-ramadhan.html
Previous
Next Post »
0 Komentar